Informasi di blog ini hanyalah sekedar untuk tujuan informatif yang bersifat umum, Silahkan konsultasikan penyakit dan keluhan kesehatan Anda kepada ahlinya
loading...

Anak Umur 5 Tahun Lebih Rentan Kena Flu Babi

Kanada, Siapa saja yang berisiko terkena virus flu H1N1 alias flu babi? Studi terbaru menemukan bahwa anak-anak sekitar usia 5 tahun justru lebih rentan terhadap virus flu babi.

Survei penduduk berdasarkan populasi anak-anak sebanyak 5,3 juta orang yang dilakukan laboratorium untuk mengonfirmasi influenza di 10 negara selama musim flu tahun 2003-2009 dan di awal tahun 2009 untuk wabah H1N1.

Peneliti menggunakan data untuk membandingkan demografi, riwayat medis dan klinis anak-anak yang berusia kurang dari 18 tahun, yang dirawat di rumah sakit dengan influenza musiman dan inluenza H1N1.

Peneliti menemukan bahwa usia rata-rata anak yang dirawat di rumah sakit karena flu H1N1 adalah sekitar 5 tahun, dibandingkan dengan flu musiman yang kebanyakan anak berusia 1 tahun.

Selain itu, anak-anak dengan asma, hemoglobinopathies seperti penyakit sel sabit dan riwayat prematur, memiliki proporsi yang lebih besar dari semua anak-anak yang dirawat di rumah sakit karena influenza H1N1.

"Temuan kami menekankan pentingnya imunisasi influenza pada anak-anak dari semua umur dan terutama pada anak-anak dengan kondisi medis tertentu," kata pimpinan penulis S. Fatimah Dawood, Intelijen Epidemi resmi, Divisi Influenza, Centers for Disease Control and Prevention (CDC), seperti dilansir dari Indiavision, Rabu (5/5/2010).

Menurut Dawood, memastikan imunisasi pada anak-anak yang berisiko menjalani rawat inap di rumah sakit karena influenza akan tetap kritis selama tahun 2010-2011 mendatang. Karena virus influenza H1N1 dapat terus menyebar, dan virus influenza musiman lain dapat beredar juga.

Vaksin terhadap influenza musiman untuk tahun 2010-2011 akan melindungi terhadap tiga virus flu, salah satunya adalah virus H1N1.

Hasil juga menunjukkan bahwa dibandingkan dengan anak-anak yang dirawat di rumah sakit dengan influenza musiman, proporsi anak-anak dengan influenza H1N1 yang didiagnosis dengan pneumonia dan memerlukan perawatan intensif lebih tinggi.

"Temuan ini juga mendukung penggunaan terapi antiviral (ART) pada anak sejak tahun 2009, awal wabah H1N1 yang membutuhkan perawatan di rumah sakit. Penelitian influenza musiman sebelumnya menunjukkan bahwa ART dapat meningkatkan hasil pada pasien dengan flu berat," kata Dawood.

Penelitian ini dipresentasikan pada pertemuan tahunan Pediatric Academic Societies (PAS) di Vancouver, British Columbia, Kanada
loading...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Anak Umur 5 Tahun Lebih Rentan Kena Flu Babi"

Posting Komentar

Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan dapat kiriman artikel terbaru di inbox anda:

Delivered by FeedBurner