
Keracunan tidak melulu berasal dari makanan. Air minum juga bisa menjadi sumber kuman. ”Pada air mentah, banyak kuman yang bisa menimbulkan gejala keracunan, seperti diare,” kata Mulyadi Tedjapranata, dokter yang berpraktik di Klinik Medizone, Kemayoran, Jakarta Utara. Maka, memasak air menjadi penting untuk membunuh kuman yang ada di air.
Mulyadi menjelaskan, banyak orang keracunan karena tidak memasak air dengan cara yang benar. Anggapannya, mendidih saja sudah cukup. ”Padahal, air harus dimasak pada suhu 100 derajat celsius selama 5 sampai 10 menit, baru dimatikan,” kata Mulyadi. Dengan demikian, kuman baru benar-benar akan mati.
Air dari dispenser juga tidak selamanya bebas kuman. Memang, biasanya orang dewasa tidak mengalami keluhan atau gangguan saat mengonsumsi air galon. Namun, ada baiknya jika dikonsumsi oleh anak-anak, air galon dimasak terlebih dahulu. Air yang digunakan untuk membuat susu sebaiknya dimasak terlebih dahulu sampai 100 derajat celsius untuk membunuh kuman yang masih tersisa. (Kontan/Sanny Cicilia Simbolon).
Sumber : Kompas
loading...
Related Posts :
TIPS MENGATASI STRESPADA musim semi tahun 1871, seorang lelaki muda mengambil sebuah buku dan membaca dua puluh satu kata yang akhirnya membekas sangat dalam di… Read More...
MANFAAT AIR PUTIH UNTUK MANUSIATuhan telah memberi kita air yang banyak dan gratis. Tanpa mengeluarkan uang untuk obat-obatan, tablet, suntikan, diagnosa, upah dokter,dll.… Read More...
Understanding Green Tea HealthUnderstanding green tea health benefits can help you to begin and maintain a healthier lifestyle. If you’re the type of person who finds it … Read More...
TIPS MENGATASI SUSAH TIDURMEMANG beberapa orang akan melakukan apa saja supaya dapat tidur. Mandi air hangat-lah, dengan ramuan-ramuan-lah, melamun menghitung biri-bi… Read More...
BAGAIMANA MENJAGA KESEHATANSehat dan kesehatan itu sebenarnya mudah, simple dan yang penting gratis. Tapi sebagai manusia, banyak hambatan untuk menjalankannya dan ser… Read More...
0 Response to "AIR MENDIDIH SAJA BELUM CUKUP UNTUK BUNUH KUMAN"
Posting Komentar