Informasi di blog ini hanyalah sekedar untuk tujuan informatif yang bersifat umum, Silahkan konsultasikan penyakit dan keluhan kesehatan Anda kepada ahlinya
loading...

WASPADAI MERCURI SUATU ZAT PEMUTIH KULIT

MEMILIKi kulit putih merupakan dambaan para kaum hawa. Namun, Anda yang perempuan, jangan tergiur dengan kata-kata ‘putih’. Sejatinya kulit itu dilahirkan sudah ada warnanya. Baik itu yang cokelat, putih mau pun kuning langsat. Namun yang perlu perlu digarisbawahi adalah kulit yang dicerahkan, bukan diputihkan. Terlepas dari itu, hal yang paling penting adalah memiliki kulit yang bersih dan sehat. Hal ini dikatakan Runggu Nababan, Direktur Illene Skincare Laboratories, dalam seminar sehari dengan tema ‘’Looking Younger with New Technology’’ di Hotel Garuda Citra, di bulan oktober kemarin.

Begitupun, waspadai juga produk kecantikan dengan bahan-bahan berbahaya. Sebut saja, misalnya, bahan-bahan mercury, streroid, juga hydroquinon yang sangat berbahaya bagi kulit, seperti kanker kulit salah satunya. Diungkapkan Runggu bahwa bahan yang tercepat adalah Mercury (HG) atau air raksa yang merupakan senyawa logam berat yang berbahaya. “Efek sampinganya juga mengerikan. Karena bahan itu dibawa masuk ke peredaran darah,” ungkapnya. Dia mengatakan pemutih hanya mampu memutihkan wajah tapi tidak anggota tubuh lainnya.

“Itulah seringkali kita menemukan, ada orang yang mukanya putih, tapi lehernya hitam. Oleh karena itu baiknya leher juga harus diperhatikan. Karena itu, gunakanlah produk yang aman dan menggunakan herbal atau bahan tumbuhan,” ungkap perempuan yang selama ini bertugas di Jakarta.

Terlepas dari itu, seminar sehari ditegaskannya agar, sebagai dokter kecantikan, dituntut untuk mau berkomunikasi dengan pasien saat berobat.
“Saat men-threat pasien, kita harus bertanya ke pasien mau seperti apa. Jadi dokter juga mau menjelaskan kepada pasien produk yang digunakan bisa sampai mana. Karena kalau tidak, banyak pasien yang mau ekspektasi yang mau cepat dan terlalu berharap. Nanti kalau tdak diberikan penjelasan, maka pasien akan kecewa. Memang ada perbaikan tapi tidak seekstrem itu, jangan nanti sudah bayar mau perubahan yang besar,” tuturnya.

Dia mengungkapkan, sebaiknya perempuan mulai menggunakan kosmetik saat di usia 20. “Usia itu adalah momen yang tepat bagi perempuan yang mau merawat dan peduli dengan perawatan dirinya,” ujarnya.
loading...

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "WASPADAI MERCURI SUATU ZAT PEMUTIH KULIT"

Posting Komentar

Dengan memasukan alamat email dibawah ini, berarti anda akan dapat kiriman artikel terbaru di inbox anda:

Delivered by FeedBurner