Menjaga kondisi tubuh agar tetap bugar dan langsing adalah salah satu hal penting. Salah satu caranya adalah dengan menyantap makanan yang sehat. Namun tahukah Anda jika beberapa makanan yang (katanya) tidak sehat ini ternyata menyehatkan? Berikut media Online Terkemuka berikan bocorannya.
Steak
Pasangan mengajak dinner di restoran steak terbaik di kota? Don't worry dear, ternyata satu potongan steak lebih menyehatkan daripada sepotong dada ayam tanpa kulit dengan ukuran yang sama, terlebih karena banyaknya kandungan protein dalam daging tersebut. Cobalah pilih tenderloin atau sirloin saat memilih menu steak Anda.
Pasta
Tak ada salahnya menyantap pasta saat Anda sedang diet lho. Pasta memang dikenal sebagai salah satu sumber karbohidrat, maka tak heran banyak orang yang menjauhi makanan ini saat sedang diet. Padahal menyantap pasta dalam porsi yang pas akan membuat Anda lebih sehat lho. Pasalnya, pasta mengandung beragam nutrisi yang penting untuk tubuh, misalnya saja serat yang akan melancarkan metabolisme tubuh Anda.
Kacang
Kacang makanan tinggi lemak? Yup, Anda benar. Namun, lemak yang terkandung di dalamnya adalah lemak yang baik bagi tubuh. Kacang juga kaya akan nutrisi, protein, dan serat yang dapat membantu menstabilkan gula darah Anda. Selain itu, mengunyah kacang juga akan membuat Anda terhindar dari rasa lapar.
Kopi
Banyak orang yang mengategorikan kopi ke dalam daftar makanan yang kurang baik. Padahal jika meminum kopi tanpa tambahan creamer, gula, atau sirup akan berdampak baik pada metabolisme tubuh. Plus, menghirup aroma kopi juga dapat menghilangkan stres.
Red wine
Menikmati wine dalam takaran yang pas dan tidak berlebih juga akan memberikan manfaat baik bagi tubuh. Terutama jika yang Anda konsumsi adalah jenis red wine. Kandungan antioksidan yang terkandung di dalamnya ternyata dapat mencegah perkembangan sel kanker payudara dan ovarium yang banyak mengincar kaum hawa lho. Bahkan, beberapa peneliti mengungkapkan jika meneguk red wine dalam porsi yang pas akan membuat Anda awet muda. Hmmm, wanna try?
loading...
0 Response to "MAKANAN TAK SEHAT YANG TERNYATA MENYEHATKAN"
Posting Komentar